Perilaku
Pada masa pacaran seorang wanita harusnya sudah bisa menilai perilaku dari calon pendamping hidupnya, ujar Dr. Jane Greer seorang terapis dan juga pakar pernikahan asal Amerika. Seorang pria yang hebat dan memiliki potensi menjadi ayah yang baik umumnya memiliki perilaku yang terpujiserta mampu mengendalikan emosinya. Oleh sebab itu, agar tidak menyesal dikemudian hari para wanita harus bisa obyektif menilai perilaku pasangan dan kemudian segera memutuskan untuk terus melanjutkan hubungan atau mengakhirinya.
Bertanggung jawab
Seorang calon ayah yang hebat bisa dikenali dari kesehariannya, bagaimana cara dia menyelesaikan setiaptugas dan tanggung jawab serta mampu mengatur jadwalnya agar bisa berkumpul bersama seluruh keluarga.Dewasa dalam pola pikirTak perlu bingung mencari calon ayah yang hebat, ujar Greer, cukup perhatikan bagaimana cara dia berpikir dalam menyelesaikan setiap persoalan itu sudah lebih dari cukup.
Sederhana
Seorang calon ayah yang hebat hidup dengan sederhana namun tetap bersahaja, ia juga tidak menyukai sesuatu secara berlebihan.
Paham bagaimana berinteraksi dengan anak-anak
Tidak hanya wanita saja yang memiliki naluri berinteraksi dengan anak-anak. Namun, pria yang berbakat menjadi ayah yang baik juga sebaiknya paham bagaimana berinteraksi dengan anak-anak. Umumnya, pria-pria demikian mampu membuat anak-anak selalu merasa nyaman jika berada didekatnya.
Pandai mengutarakan perasaan
Calon ayah yang hebat mampu menentukan kapan saat yang tepat untuk mengutarakan perasaannya. Ketika dia tersinggung, sakit hati atau tidak setuju terhadap sesuatu dia akan berhati-hati untuk mengatakannya.
Terbuka
Calon ayah yang hebat memiliki hati yang terbuka, tidak kaku dan besedia menerima kritikan dari orang-orang terdekatanya. Bagi dirinya, setiap kritikan adalah sebuah ungkapan tanda kasih agar dirinya bisa menjadi lebih baik lagi.
Tahu membedakan pengorbanan
Calon ayah yang baik paham bahwa apa yang dia lakukan untuk orang-orang terkasihnya sebetulnya bukanlah pengorbanan, tapi sebuah cara di mana dia menunjukkan tanggung jawab, kasih serta kepedulian kepada mereka.
Pergaulannya
Teman memiliki andil besar terhadap perkembangan kepribadian seseorang. Karena itu, karakter seseorang bisa dikenali dari cara dia memilih teman dalam setiap pergaulannya. Jika Anda mendapati calon suami ternyata bergaul dengan orang-orang yang memiliki kebiasaan dan perangai buruk, maka pikir kembali untuk melanjutkan hubungan ke arah yang lebih serius,
Keimanannya
Sebagai jaminan Anda mendapatkan calon suami serta ayah yang baik bagi anak-anak jangan lupa untuk mempertimbangkan tingkat keimanannya. Sebab, mereka yang takut kepada Tuhan tidak akan berani untuk melanggar setiap perintah serta larangan-Nya.
0 Response to "10 Tanda Calon Suami Hebat"
Post a Comment
Hay sobat, jangan lupa tinggalkan komentar ya, karena komentar sobat sangat bermanfaat bagi kelangsungan blog ini.
Berkomentarlah dengan bijak tanpa menyinggung pihak lain, tanpa unsur sata dan pornografi.