Airlander 10, Pesawat Terbang Terbesar di Dunia Berbentuk Mirip Bokong

Airlander 10 adalah pesawat terbang terbesar dan terpanjang di dunia yang akan segera di uji coba bulan maret 2016 ini. Pesawat ini merupakan pesawat buatan Inggris yang merupakan hasil persilangan dari pesawat, balon udara dan helikopter.

Secara spesifikasi, Airlander 10 yang disebut ramah lingkungan dengan panjang 92 meter atau 50 meter, lebih panjang dari pesawat Boeing 747 pada umumnya. Sedangkan dari segi kapasitas, Airlander 10 bahkan bisa mengangkut hingga 50 ton. Walau disebut sebagai kapal terbesar di dunia, Airlander 10 memiliki kecepatan 160 Km/jam.

Namun terlepas dari kapasitas dan kemampuan Airlander 10, tidak sedikit yang mencibir bentuk dari balon udaranya. Bukan tanpa alasan, tapi ada bagian balon udara Airlander 10 yang tampak mirip seperti bokong wanita seksi.

Bahkan media The Verge sampai membandingkan Airlander 10 dengan bokong dari selebriti sensasional Kim Kadarshian. Salah satu netizen bernama David Pierce @pierce juga sempat men-tweet bahwa Airlander 10 adalah pesawat yang besar dan mengagumkan yang tampak seperti bokong.

Memang tidak disalahkan, setiap orang punya pendapat berbeda tentang bentuk dari pesawat Airlander 10. Terlepas dari bentuknya yang sedikit nyentrik, semoga pesawat ini lekas beroperasi dan bisa dinikmati oleh para traveler. Rencananya Airlander 10 akan beroperasi tahun in.

Judul : Airlander 10, Pesawat Terbang Terbesar di Dunia Berbentuk Mirip Bokong
Sumber : detik[.]com
Gambar : @hybridairvehicles (Instagram)

Related Posts:

0 Response to "Airlander 10, Pesawat Terbang Terbesar di Dunia Berbentuk Mirip Bokong"

Post a Comment

Hay sobat, jangan lupa tinggalkan komentar ya, karena komentar sobat sangat bermanfaat bagi kelangsungan blog ini.
Berkomentarlah dengan bijak tanpa menyinggung pihak lain, tanpa unsur sata dan pornografi.